KEYWORDS Leverkusen Dibayangi Hannover usai Diimbangi Bremen ~ Sports

Senin, 28 Februari 2011

Leverkusen Dibayangi Hannover usai Diimbangi Bremen

Posted by Sport 20.28, under | No comments

 
Bremen - Bayer Leverkusen bukan saja gagal menyamai ritme "lari" Borussia Dortmund, tapi kini juga diancam Hannover 96 setelah hanya bisa bermain 2-2 lawan Werder Bremen.

Dijamu Bremen di Weserstadion, Senin (28/2/2011) dinihari WIB, Leverkusen membuang keunggulan 2-0 setelah tuan rumah membalas lewat sepasang gol telat.

Leverkusen membuka keunggulan lewat gol Eren Derdiyok pada menit 42. Simon Rolfes lantas menambah lebar jarak lewat gol pada menit 67.

Sial untuk tim tamu, Stefan Kiessling kemudian malah mencetak gol bunuh diri untuk menipiskan ketinggalan tuan rumah pada menit 82.

Situasi memburuk usai Arturo Vidal diusir setelah menerima kartu merah pada menit 87. Pada akhirnya, Leverkusen pun harus puas dengan tambahan satu poin usai Sebastian Proedl bikin skor jadi 2-2.

Dengan hasil tersebut, Leverkusen yang berada di posisi dua kini ketinggalan 12 poin dari si pemuncak klasemen Dortmund yang punya poin 58. Leverkusen kini bahkan bakal jadi buruan Hannover yang hanya tertinggal dua angka.

Sementara di Commerzbank-Arena, tuan rumah Eintracht Frankfurt menyerah dengan skor 0-2 dari tamunya VfB Stuttgart, yang sudah bermain minus satu pemain sejak menit 15.

Stuttgart berhasil menjebol gawang Frankfurt lewat gol Martin Harnik pada menit 64. Empat menit kemudian, Tamas Hajnal memastikan kemenangan lewat golnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Blogger news

dollarptr.com

Tags

Clock

Blog Archive

Blog Archive